Ngerjain RPP nich.

on Sunday, April 22, 2007

Sebenare kangen banget menulis, tetapi pasti masih tetap dengan alasan yang sama, sok sibuk ceritanya. Hehehe.. Jadi seorang guru ternyata beban kita tidak hanya mengajar saja, tetapi membuat adminsitrasi pengajaran itulah yang begitu menyita waktu banyak.
Hayoo Pak Agus!!!! RPP-nya mana? Silabusnya mana? Program Semesternya mana? Program tahunannya mana? Format penilaiannya sudah ditaruh di loker apa belum???? Berkali - kali bagian kesekretariatan dan kurikulum ngoprak - ngoprak. Hehehe.. nggak tau ya? Rasanya energi untuk membuat administrasi lebih banyak ketimbang membuat sebuah buku. Ketimbang di suruh buat hal - hal seperti itu sejujurnya aku lebih suka menulis sebuah buku. Rasanya lebih ringan.



Seorang temanku bertanya kepadaku, “Gus, kamu seneng nggak jadi seorang guru?”
Akupun menjawab, “Sejujurnya aku sangat menikmati pekerjaan ini, tapi kalau ketemu yang namanya RPP waduh, badanku bisa adem panas hahaha?”
Temen ngajarku tadi menimpali, “Tapi kamu adalah seorang guru, mau nggak mau semua administrasi mengajar harus diselesaikan.”



Kawan lain ikut menyahut, “Bekerjalah dengan ikhlash Gus, admin adalah kewajiban semua guru, kalau kita melakukan dengan ikhlas maka pahalalah yang akan kita dapat.”
Akupun tinggal menjawab, “Inggih, Ustazd.”



AKhirnya dengan menarik nafas Bismillah akan menyelesaikan semua persiapan mengajar. Makanya sekarang benar - benar nggak punya waktu untuk ngopeni web ini. Padahal dulu niatnya seminggu sekali pingin menulis. Hmm.. kapan ya bisa nulis lagi?